Langsung ke konten utama

Resolusi 2014

Akhirnya tahun 2014 telah tiba juga. Kalender lama telah digantikan dengan kalendar yang baru. Berarti sudah saatnya menuliskan Resolusi yang ingin dicapai di tahun 2014 nanti. Tahun 2013 lalu belum terlalu merasa bahwa resolusi itu penting. Namun sekarang ini aku sadar bahwa resolusi itu penting. Resolusi itu seperti ISO, "Tulis yang Anda lakukan dan lakukan yang Anda tulis".


Jadi apa resolusi yang ingin Mas Hang capai dalam tahun 2014 nantinya ?

Ada beberapa hal yang ingin aku capai karena masih belum terwujud di tahun 2013 ini. Mas Hang gak akan nulis resolusi yang banyak dan muluk-muluk yang nantinya di akhir tahun 2014 banyak yang tidak tercapai. Cukup menuliskan beberapa hal saja sedikit tapi bermanfaat. Berikut resolusinya :

Pertama : Usaha Sablon Kaos
Bila ditanya "Mengapa ingin usaha Sablon Kaos ?" Ada beberapa faktor yang menyebabkan Mas Hang ingin menekuni bidang ini, yaitu :
  • Sulitnya mencari kaos dengan desain dan ukuran sesuai seleraku. Aku termasuk orang yang cukup rewel dalam hal busana. Lo tidak match biasanya gak mau pake. Hal inilah yang mendasariku ingin membuka usaha sablon kaos.
  • Lumayan dalam hal yang berbau komputer dan desain. Mas Hang cukup bisa mengoperasikan software desain seperti Adobe Photoshop, Corel Draw, Gimp, Inkscape. Jadi bisa dimanfaatin untuk desain baju sendiri dengan model desain dan ukuran sesuai selera.
  • Hobi fotografi. Hobi fotografi sangatlah menunjang untuk usaha sablon kaos ini. Karena bisa membantu dalam nanti promosi produk yang sudah jadi. Jadinya enak melakukan hobi sekaligus bekerja dan dapat duwitt. Huuuumt enak banget tuch :D.

Kedua : Nambah Lensa Kamera
Sudah tau kan kalian k'lo Mas Hang hobi fotografi (hasil foto dapat dilihat di album foto). Ternyata beginilah rasanya demam kamera DSLR. Bener kata orang-orang yang telah berkecimpung di dunia fotografi. Sekali punya kamera yang satu ini pasti ingin mengupgrade ke yang lebih tinggi. Merasakan sensasi foto dengan alat yang berbeda dan lebih baik. Semoga di tahun ini aku dapat menambah koleksi lensa. Amiiinnnnn :)

Ketiga : Punya Laptop Sendiri
Sebagai orang yang cukup sering berinteraksi dengan benda kotak dengan layar yang bisa menampilkan berbagai hal dan banyak kegunaan alias komputer/laptop. Masak saya tidak punya barang yang satu ini. Aneh juga lo dipikir-pikir. Ibarat sekolah jurusan memasak tapi peralatan memasak buat praktek di rumah tidak punya. Hahahahahahaha.

Cukup tiga aja resolusi yang disebutin di tahun ini. Memang lebih banyak kepada ingin membeli dan mempunyai benda sich. Mumpung masih bujang bisa diusahain beli ini dan itu. Ntar lo dah gak bujang lagi uangnya gak bisa dipakai buat beli ini itu yang disuka hanya buat beli make up, popok, susu dan bla bla bla hal-hal menyangkut kerumahtanggan.

K'lo resolusi kalian apa teman-teman ?

Komentar

  1. Wih keren. Anak kamera dan tulang sablon. Gue juga pernah nyoba bikin usaha sablon, tapi gagal :))

    BalasHapus
    Balasan
    1. Emang nyoba sablon pake teknik apa mas. Aku sudah nyoba pake teknik sublime pi hasilnya belum memuaskan

      Hapus
    2. klo gagal berguru kepada yang sudah berhasil aja mas

      Hapus
  2. resolusi gue mau ke Turki, terus nerbitin buku sendiri :), sama semoga dapet beasiswa ke luar negeri tahun ini aamiin :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bagaimana resolusimu vir sudah ada yang tercapai belum

      Hapus
  3. Loh salah satu resolusi pindah blog juga?
    Smoga resolusinya terwujud taun ini...
    kalo resolusiku ...
    banyak banget hahaha :P

    BalasHapus
    Balasan
    1. Lebih baik resolusi sedikit tapi terlaksana semua mas, daripada banyak tapi gak ada yang terlaksananya hehehehehe :d

      Hapus
    2. bagaimana sudah jadi pindha blog atau belum

      Hapus

Posting Komentar

Jangan Lupa Komentarnya Yah

Postingan populer dari blog ini

Cara Melepaskan Processor Yang Menempel Pada Pendinginnya

Sempet 1 minggu lebih komputer di rumah sempet bermasalah. Komputer sering mati tiba-tiba sendiri tanpa ada pemberitahuan. Akhirnya aku putusin untuk membersihkan toh sudah lama juga gak aku bersihin ini komputer. Beberapa bagian memang sudah berdebu dan kotor namun masih dalam kondisi yang wajar. Namun ketika kubuka kipas processor betapa mengejutkanya seberapa kotor kipas ini. Lihat gambar di bawah ini :

Membuat Cover CD dengan Microsoft Word

Teman-teman pasti pernah merasa takut kehilangan data yang tersimpan di komputer oleh karena itu teman-teman memburning data mereka ke dalam CD. Kemudian memberikan nama di CD ataupun DVD itu yang mencerminkan isi dari file yang ada di dalamnya. Tapi apakah memberikan nama di CD dengan hanya menuliskan nama itu dengan spidol itu sudah cukup. Mas Hang rasa itu memang sangat simple dan cara yang cepat untuk memberikan nama. Namun bila CD ataupun DVD kita tadi sudah banyak maka akan memperlambat kita dalam mencari file yang kita butuhkan. Salah satu hal yang dapat mempermudahnya adalah dengan memberikan cover CD yang berbeda antara satu CD dengan CD yang lain. Lihat saja para penjual kaset CD di pinggir jalan. Merekan telah menerapkan ilmu manajemen file . Mereka dengan mudahnya menemukan apa yang kita karena apa yang dia jual telah diberikan cover yang menarik dan berbeda antara satu dengan yang lain. Nah bila Sahabat Arsip bertanya Bagaimana cara membuat cover CD itu Mas? Gampa

Nasi Goreng Pertama Buatanku

  Huuumt hari ini aku ditinggal oleh orang tua. Aku di rumah sendiri dengan adek. Lo sama adek jadinya gak sendiri dunk hihihihihi ^_^. Sepulang kerja aku mau beli makanan apa yah bingung deh rasanya akhirnya aku putuskan untuk langsung pulang saja dan menanyakan ke adeku apa yang dia mau untuk makan malam. Ada beberapa pilihan menu makanan yang aku tawarkan seperti sate ayam, bakso dan masih banyak lagi. Adek aku sih mintanya beli sate ayam dan dimakan di sana tapi aku kuk males yah untuk makan di sana. Jadinya aku tawarkan untuk bikin nasi goreng. Sebagai catatan aku belum pernah bikin nasi goreng sendiri .